Kumpulan Resep Ala HANA :): Resep Puding Leci , Ala Hana

Kumpulan Resep Ala HANA :): Resep Puding Leci , Ala Hana: Puding Leci , Ala Hana Lapisan I: 1 bks agar-agar putih bubuk 400 ml air 100 gr gula pasir 200 gr buah leci, belah dua Lapisan II:...
donat , brownies , Masakan Nusantara , Aneka Minuman Segar , Kue Kering pas Untuk Kue Lebaran

Resep Chocochips Cupcake , Ala Hana

 Chocochips Cupcake , Ala Hana



Bahan:
100 g mentega tawar
175 g gula pasir
150 ml susu cair
1 sdt vanila extract
3 butir telur ayam, pisahkan kuning dan putihnya.
150 g chocolate chips
Ayak jadi satu:
225 g tepung terigu
2 sdt baking powder

Cara membuat:


  • Kocok  mentega dan gula hingga lembut.
  • Masukkan susu, vanuli dan kuning telur. Kocok hingga rata.
  • Masukkan tepung terigu, aduk hingga rata.
  • Tambahkan putih telur kocok, aduk hingga rata.
  • Tambahkan chocolate chips, aduk rata.
  • Tuang ke dalam mangkuk kertas.
  • Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit.
  • Angkat, dinginkan.

Untuk 12 buah


SELAMAT MENCOBA :)

Resep Cheese Cupcake , Ala Hana

Cheese Cupcake , Ala Hana



Bahan:
80 g mentega
120 g gula pasir
2 butir telur ayam
200 ml susu kental manis
100 g Cheddar Cheese, potong-potong
Ayak jadi satu:
250 g tepung terigu
2 sdt baking powder
¼ sdt garam
Taburan:
100 g Cheddar Cheese, parut

Cara membuat:

  • Kocok mentega dan gula hingga lembut.
  • Masukkan telur satu per satu sambil kocok terus hingga rata.
  • Masukkan susu kental manis bergantian dengan terigu sambil aduk hingga rata.
  • Tambahkan potongan keju cheddar. Aduk rata.
  • Tuang ke dalam mangkuk-mangkuk kertas.
  • Taburi keju Natural.
  • Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit hingga matang.
  • Angkat, sajikan.

Untuk 12 buah




SELAMAT MENCOBA :)

Resep Puding Leci , Ala Hana

Puding Leci , Ala Hana


Lapisan I:
1 bks agar-agar putih bubuk
400 ml air
100 gr gula pasir
200 gr buah leci, belah dua
Lapisan II:
1/2 bks agar-agar putih bubuk
75 gr gula pasir
250 ml susu cair
2 tetes pewarna merah

CARA MEMBUAT :
Siapkan dua loyang bentuk lonceng dengan diameter 10 cm dan diameter 20 cm, taruh loyang kecil di tengah loyang besar, basahi air, sisihkan.
Lapisan I: rebus agar-agar, air dan gula pasir hingga mendidih, angkat.
Tuang diantara loyang besar dan kecil hingga setengah cetakan, bekukan. Lalu susun buah leci mengelilingi loyang, tuang sisa lapisan I sedikit demi sedikit hingga menutupi leci, bekukan.
Lapisan II: rebus agar-agar, gula pasir, susu cair dan pewarna merah hingga mendidih, angkat.
Angkat perlahan-lahan loyang kecil, tuang sedikit demi sedikit lapisan II hingga setinggi lapisan I, bekukan. Keluarkan dari loyang, potong-potong.

Untuk 16 potong

SELAMAT MENCOBA :)

RESEP Puding Lapis Merah Putih , ALA HANA

RESEP Puding Lapis Merah Putih , ALA HANA


LAPISAN I :
5 kuning telur
3 putih telur
100 gr gula pasir
35 gr tepung maizena
100 gr tepung terigu
75 gr mentega, lelehkan
Lapisan I:
1 bks agar-agar bubuk putih
400 ml susu cair
100 gr gula pasir
75 gr whippy bubuk
150 ml air es
Pewarna merah


Lapisan II:
1/2 bks agar-agar bubuk putih
200 ml air
5 sdm sirup cocopandan
30 gr biji mutiara merah, rebus, tiriskan

CARA MEMBUAT :
Cake: kocok telur dan gula pasir hingga mengembang dan putih kental, masukkan tepung terigu, tepung maizena dan mentega leleh, aduk rata. Tuang dalam loyang 20 x 20 x 2 cm, masukkan dalam oven, panggang dengan suhu 180 derajat Celsius selama 30 menit, angkat.
Keluarkan cake dari loyang, cetak bentuk hati dengan plastik mika bentuk hati, letakkan pada bagian bawah, sisihkan.
Lapisan I: rebus agar-agar bersama susu cair dan gula pasir hingga mendidih, angkat, dinginkan. Kocok whippy dan air es hingga mengembang, tuang adonan puding sedikit demi sedikit ke dalam whippy kocok, aduk perlahan hingga rata.
Tuang satu sendok sayur di atas kue, bekukan.
Lapisan II: rebus agar-agar bersama air dan sirup hingga mendidih, masukkan biji mutiara, aduk rata, angkat.
Tuang satu sendok sayur ke atas lapisan I, bekukan, tuang kembali lapisan I. Lakukan hingga rebusan agar-agar habis, bekukan.
Untuk 12 buah 

SELAMAT MENCOBA :)

RESEP PUDING SANTAN DURIAN , ALA HANA

RESEP PUDING SANTAN DURIAN , ALA HANA


Bahan :
- Gula merah 250 gr
- Air 200 ml
- Daun pandan 1 lembar
- Telur 6 butir
- Santan kental 200 ml
- Air kelapa 200 ml
- ½ sdt vanili bubuk
- 5 mata durian, haluskan

Cara Membuatnya:
  1. Siapkan 8 mangkuk tahan panas.
  2. Gula merah masak dengan air dan daun pandan hingga gula larut, angkat, saring.
  3. Telur kocok lepas, masukkan air gula merah, santan dan air kelapa, tambahkan vanili bubuk, aduk rata, saring.
  4. Tata durian dalam mangkuk, tuangkan adonan telur, hias dengan daun pandan, dan kukus selama 20 menit.
  5. Hilangkan uap panasnya dan simpan dalam lemari es. Sajikan dingin.

    SELAMAT MENCOBA :)

RESEP PUDING MANGGA KELAPA MUDA , ALA HANA

RESEP PUDING MANGGA KELAPA MUDA , ALA HANA


Bahan :
- Agar-agar bubuk putih 2 bungkus
- Gula Jawa 250 gram (serut halus)
- Air  400 ml
- Air kelapa muda 100 ml
- Mangga harum manis 2 buah (kupas, haluskan dengan blender)
- Kelapa muda 1 buah (ambil daging buahnya)
- Garam 1/2 sendok teh
- Vanili bubuk 1/2 sendok teh
- Rum 1 sendok

Cara Membuatnya:
  1. Rebus Gula Jawa dengan air sampai larut, sisihkan.
  2. Rebus agar-agar dengan air kelapa muda hingga mendidih.
  3. Kemudian tambahkan mangga, air gula jawa, vanili, garam dan rum, aduk rata dan angkat.
  4. Siapkan cetakan puding sesuai selera, basahi dengan sedikit air.
  5. Letakkan dan atur daging buah kelapa didasar cetakan.
  6. Adonan puding dituangkan kedalam cetakan tersebut.
  7. Dinginkan dan masukkan kedalam lemari pendingin, potong-potong dan sajikan dingin.
SELAMAT MENCOBA :)

RESEP PUDING JAGUNG LAPIS COKLAT , ALA HANA

RESEP PUDING JAGUNG LAPIS COKLAT , ALA HANA


Bahan A:
- 500 ml Santan
- 125 gram jagung manis
- 120 gram gula pasir
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sachet agar-agar bubuk
- pewarna kuning secukupnya.

Bahan B:
- 500 ml air
- 1/4 kaleng susu kental manis coklat
- 120 gram gula pasir (atau sesuai selera)
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sachet agar-agar bubuk
- 25 gram coklat bubuk

Cara Membuatnya:
  1. Blender jagung manis (tambahkan sedikit santan sampai jagung tercelup) agar lebih mudah memblendernya.
  2. Campurkan semua bahan A termasuk jagung yang sudah diblender, panaskan diatas api hingga mendidih. Tambahkan beberapa tetes pewarna makanan, warna kuning lebih baik untuk menghidupkan warna jagungnya.
  3. Tuangkan dalam cetakan.
  4. Campurkan semua bahan B, panaskan diatas api hingga mendidih. Kemudian tuang kedalam cetakan diatas bahan A.
  5. Setelah uap panas hilang, simpan dilemari es hingga dingin.
  6. Setelah cukup dingin, keluarkan dari lemari es dan hidangkan.

SELAMAT MENCOBA :)

RESEP PUDING STROBERI VLA VANILA , ALA HANA

RESEP PUDING STROBERI VLA VANILA , ALA HANA


Bahan:
- Buah stroberi 100 gr, haluskan
- Susu rasa stroberi 900 ml
- Cream rasa stroberi 250 ml
- Agar-agar warna merah 1 bungkus (7 gram)
- Gula pasir 100 gr
- Telur ayam di kocok lepas 2 butir campur dengan 4 sdm susu seger.

Bahan fla:
- Susu kental manis 1/2 kaleng
- Air 400 ml
- Gula pasir 100 gr
- Vanila 1 sdt
- Mentega 1 sdm mentega
- Maizena 2 sdm larutkan dengan 100 ml air
- Kuning telur 2 butir kocok lepas campur dengan 4 sdm air.

Cara Membuatnya:
  1. Rebus semua bahan kecuali telor sampe mendidih. Setelah mendidih matikan api dan langsung masukan telor kocok lepas.
  2. Aduk sampe telor bener-bener rata, lalu tuang ke cetakan.
Untuk Buat Fla-nya:
  1. Didihkan semua bahan kecuali larutan maizana dan kuning telor.
  2. Setelah mendidih masukan larutan maizena.
  3. Matikan api, lalu segera masukan kuning telor, aduk terus sampe kuning telor rata.

SELAMAT MENCOBA :)

Resep PUDING TAPE KETAN HIJAU , Ala Hana

Resep PUDING TAPE KETAN HIJAU , Ala Hana

Bahan:
- Agar-agar warna hijau 1 bungkus
- Air 600 ml
- Gula pasir 150 gram
- Tape ketan hijau 250 gram


Isi:
- Kelapa muda 1 buah
- Santan 300 ml
- Sirup Merah
- Susu Kental Manis
- Es Serut

Cara Membuatnya:
  1. Campurkan air dan agar-agar lalu dimasak hingga mendidih. Aduk rata dan tambahkan gula pasir.
  2. Jika suda mendidih, masukkan tape, aduk rata dan masak sebentar.
  3. Siapkan loyang dan tuangkan ke dalam loyang tersebut, hilangkan uap panas dan masukkan dalam lemari es.
  4. Apabila sudah dingin/beku, potong bentuk dadu dan tuangkan ke dalam gelas. Tambahkan kelapa muda dan santan atau susu.
  5. Beri es serut, tambahkan susu kental manis dan sirup merah.
  6. Hias dengan daun pandan dan sajikan.

    SELAMAT MENCOBA :)